Jumat, April 17, 2015

Swirl Rose Cake


Swirl Rose Cake

Base cake nya sponge cake biasa, berikut resepnya...

Bahan :

8 kuning telur
6 putih telur
200 gram gula pasir
200 gram tepung terigu protein sedang
200 gram margarin lelehkan
1/2 sendok teh emulsifier

Cara Pengolahan :
Panaskan oven dengan suhu 190 derajat

kocok telur , gula pasir dan emulsifier hingga mengembang, kental dan berjejak, matikan mixer

tambahkan terigu sedikit, aduk rata dengan spatula.

tambahkan margarin leleh, aduk rata kembali.
Tuang ke dalam loyang , saya menggunakan loyang bulat dengan diameter 22 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven 30 menit dengan suhu 190 derajat Celsius sampai matang.

Butter Cream :

250 gram shortening
125 gram gula bubuk
40 ml (1 sachet) susu kental manis
1 sendok teh pasta red velvet
Permen Manik-manik secukupnya

Kocok shortening hingga lembut dan mengembang, masukkan gula bubuk dan susu kental manis, terakhir masukkan pasta red velvet, aduk hingga rata, butter cream siap digunakan



Swirl rose dibagian atas cake dibuat dengan menggunakan spuit 1 M


Daun coklat

lelehkan 200 gr dark cooking chocolate, dengan cara di tim, oles tebal dengan menggunakan kuas kecil dibagian belakang daun, masukkan ke freezer sebentar hingga mengeras,kemudian  buka daun perlahan. Susun rapi disekeliling cake yang sudah dioles butter cream

 

Selamat mencoba..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar