Kamis, Mei 25, 2017

Puding Sprite


Bismillah...
Hari ini pengennya bikin puding yang seger-seger, nyontek puding sprite nya sahabat cantik baik hati @yoenitaa, enak dan seger banget, seger di luar, creamy di dalam. Lumayan susah ternyata bikinnya..harus hati-hati masukin pudingnya, harus seimbang antara puding dasar dan puding bagian atas. Bisa berhasil bikin seperti ini sudah alhamdulillah, bagi yang berminat, berikut resepnya..
.

PUDING SPRITE
Source : @yoenitaa

Bahan untuk bagian dalam :
250 cc susu UHT
100 gr gula pasir
1 bungkus agar-agar swallow plain
50 gr whipp cream bubuk ( mixer dengan 50 ml air es)
.

Cara membuat :
Siapkan cetakan puding diameternya 20 cm dan tinggi kira-kira 7 cm.
Didihkan susu, gula pasir, agar-agar, masak hingga mendidih, sisihkan.
Kocok whip cream bubuk dengan air es, hingga mengembang dan kaku, lalu masukan secara bertahap cairan agar-agar ke dalam whip cream, sambil aduk rata menggunakan spatula.
Tuangkan adonan whip cream ke dalam cetakan, memang tidak full ya, sampai ujung cetakan cairan whip creamnya, dinginkan.

Bahan untuk bagian luar :
400 cc air
100 gr gula pasir
1 bungkus agar-agar swallow plain
1 tetes pewarna merah muda
1 botol sprite  390 ml (bisa di ganti mau fanta, lemon, dll)
.
Cara membuat :
Masak air, gula pasir, agar-agar dan pewarna, hingga mendidih, lalu masukkan air sprite, angkat, dinginkan.

Penyelesaian :
Ambil puding yg sudah dingin tadi, lalu tekan-tekan semua sisi bagian puding, hingga puding terlepas, tidak lengket di cetakan (merenggang). Ambil 1 sendok sayur cairan puding sprite, masukkan ke Semua sisi-sisi pinggir cetakan tadi, sehingga kemungkinan puding whip cream akan mengembang ke atas, masukkan lebih kurang 3/4 cairan Sprite, biarkan sebentar, karena kalo terlalu di paksakan cairan masuk semua, akibatnya bagian dalam puding akan mengembang keatas semua.

Setelah 1/2 beku, masukkan kembali sisa cairan puding sprite tadi hingga habis.
Setelah selesai, masukkan ke dalam lemari pendingin, biarkan set. Sajikan dingin.


Bubur Sagu Mutiara Leci


Bismillah..
Sudah lama gak bikin bubur tradisional, khas hidangan bulan Ramadhan. Bubur sagu mutiara ini favorit saya sejak dulu, rasanya enak dan teksturnya yang paling saya suka. Apalagi dicampur dengan santan gurih. Ini sekalian saya ikut meramaikan challenge dari @uploadkompakan  dan @kreasisasa di Instagram, dengan tema Menu Ramadhan Pakai Produk Sasa.
Bubur sagu mutiara ini cukup sering menjadi menu takjil  di rumah, bikinnya juga gak ribet, apalagi sekarang sudah ada santan bubuk dari Sasa,  gak perlu masak santan lagi, tinggal tabur atau cukup dicampur dengan air matang, jadi deh.
Ditambahin buah leci kalengan biar ada sensasi segar nya...😊
.

BUBUR SAGU MUTIARA LECI

Bahan :
500 ml air
100 gr gula pasir
1 helai daun pandan
100 gr biji sagu mutiara
Buah leci kalengan secukupnya

Saus santan :
Santan Bubuk Sasa
Air matang secukupnya (sesuai kekentalan yang diinginkan)

Cara membuat :
1. Rebus air, gula pasir, daun pandan dan biji sagu mutiara hingga matang dan kental sambil terus diaduk. Angkat. Sisihkan.

2. Saus santan : campur santan bubuk dan air matang, aduk hingga rata. Banyaknya sesuai selera aja ya.

3. Siapkan mangkuk saji. Tuang bubur sagu mutiara, lalu tuangkan saus santan. Beri beberapa buah leci diatasnya. Siap disajikan.

Minggu, Mei 21, 2017

Wafel Saus Blueberry




Bismillah..
Salah satu menu sarapan yang simpel. Enak dan segar karena dinikmati bersama saus buah segar. Pas lagi ada blueberry di kulkas, langsung dieksekusi aja buat saus wafelnya. Berikut resepnya ...

WAFEL SAUS BLUEBERRY

WAFEL
Source : Sajian Sedap

200 gram tepung terigu protein sedang
4 sendok teh gula pasir halus
300 ml susu cair
2 kuning telur, kocok lepas
1 sendok makan mentega, lelehkan
1/2 sendok teh garam
2 putih telur
1 sendok makan gula pasir halus

Cara Membuat :

1. Ayak tepung,  tambahkan gula pasir. Aduk rata. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Masukkan kuning telur. Aduk rata. Tambahkan mentega leleh dan garam. Aduk rata. Sisihkan.

2. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir halus. Kocok sampai mengembang. Masukkan ke dalam campuran tepung sambil diaduk perlahan sampai rata.

3. Tuang adonan ke dalam  cetakan wafel listrik yang sudah dipanaskan dan dioles sedikit mentega sampai agak penuh. Tutup cetakan dan biarkan sampai matang.
Wafel siap disajikan bersama saus blueberry dan whip cream kocok.

SAUS BLUEBERRY

Bahan :
150 gr buah blueberry segar
50 ml air
3 sendok makan gula pasir

Cara membuat :
Masukkan blueberry, air  dan gula pasir ke dalam panci. Hancurkan blueberry dengan bantuan masher (jangan terlalu hancur), masak sambil terus diaduk hingga kental. Angkat, biarkan dingin.

WHIP CREAM BLUEBERRY

Bahan :
50 gr whip cream bubuk
100 ml air es
2 sdm saus blueberry

Cara membuat
Campur whip cream bubuk dan air es. Kocok hingga mengembang dan kaku. Tambahkan saus blueberry, kocok lagi sebentar hingga tercampur rata.



Mozaic Swissroll


Bismillah..
Bikin bolu gulung lembut warna warni, ini bolu nya beneran lembut, recommended buat dieksekusi. Tapi mungkin karena ukuran loyang yang kurang sesuai, saya punya hasilnya ketipisan. Ini PR bulanan dari grup baking yang saya ikuti di IG. Jadi setiap bulan kita para member baking bareng satu resep..yang resepnya juga dari salah satu member. Seru aja tiap bulan posting satu resep yang sama, ditangan yang berbeda-beda..hasilnya pun beragam. Yang penting bisa sama-sama belajar. Ok..segitu aja cerita grup baking nya ya..lanjut ke resep..berikut resepnya, siapa tau ada yang tertarik bikin...😊

MOZAIC SWISSROLL
Host : @veronikaenzo
Recipe : @sajiansedap

Bahan :
8 kuning telur
2 putih telur
65 gram gula pasir
40 gram tepung terigu
20 gram maizena
10 gram susu bubuk
100gr butter, lelehkan

Bahan lainnya:
Pewarna Makanan / Pasta
Buttercream atau selai untuk olesan

Cara membuat:
1. Kocok telur, gula pasir, sampai mengembang

2. Tambahkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.

3. Masukkan butter sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.

4. Bagi beberapa adonan lalu tambahkan 2-3tetes pasta makanan, aduk rata dan masukkan dalam kantung plastik segitiga.

5. Sisanya biarkan putih, Masukkan dalam kantung plastik segitiga.

6. Semprot adonan yg sudah di beri warna di loyang uk25x30 yg sudah di oles margarin dan di alasin kertas roti, setelah adonan warna habis lalu semprotkan adonan putih di atasnya

7. Oven kurang lebih 20 menit dengan suhu 180-200 derajat Celsius sampai matang ( atau tergantung oven masing masing).

8. Setelah matang ambil kertas lalu oles dengan buttercream atau selai, Gulung dan padatkan.






Senin, Mei 15, 2017

Brownies Klasik


Bismillah..
Brownies lagi...tidak pernah bosan dengan brownies ya...saya sudah sangat cocok dengan resep dari Majalah Sedap ini. Brownies yang dihasilkan benar-benar enak. Jauh lebih enak daripada yang dibeli. Membuatnya juga simpel. Asal waktu pengocokannya tepat...bahan yang dipakai berkualitas..in syaa Allah dapat hasil maksimal. Dan si Shiny Crust yang ditunggu-tunggu pun akan muncul. Untuk topping bisa macam-macam ya, sesuai selera aja..dan sesuai bahan yang tersedia di rumah. Berikut resepnya..
.
BROWNIES KLASIK
source : Majalah Sedap dengan modifikasi

Bahan :
100 gram mentega / margarin juga boleh
200 gram dark cooking chocolate, potong-potong kecil
50 gram terigu protein sedang
30 gram coklat bubuk
20 gram susu bubuk
2 butir telur
100 gram gula pasir
1/4 sdt garam

Cara membuat :
1. Lelehkan mentega, setelah leleh matikan api, tambahkan potongan dark cooking chocolate, aduk sampai larut, sisihkan.

2. Campur terigu, coklat bubuk dan susu bubuk,  aduk rata, sisihkan.

3. Kocok telur, gula pasir dan garam sebentar asal tercampur dan sedikit kental. Boleh pakai whisker atau mixer cukup 2 menit saja.

4. Masukkan campuran terigu, coklat bubuk dan susu bubuk, aduk balik  dengan spatula sampai tercampur rata. Terakhir masukkan campuran mentega dan coklat sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai rata.
Tuang kedalam loyang ukuran 20 x 20 x 3  cm

5. Panggang di oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 200 °C selama 25 menit dengan api bawah  ditambah 10 menit api atas. Sesuaikan dengan oven masing-masing ya. Tes tusuk dengan tusuk gigi.

 Tapi kalau untuk brownies, yang diharapkan adalah masih ada adonan yang menempel di tusuk gigi, karena apabila sudah tidak ada adonan yang menempel artinya brownies over cook dan hasilnya brownies akan terasa kering. Setelah 25 menit permukaannya akan mengeras sementara bagian dalam masih agak basah, keluarkan brownies dan biarkan dingin didalam loyang. Ketika dingin brownies akan mengeras sendiri. Potong potong, brownies siap disajikan.


Minggu, Mei 14, 2017

Sus Kering Isi Coklat


Bismillah...
Yang manis dan gurih untuk santai sore. Sus Kering Isi coklat. Resep sus nya sama seperti resep sus yang biasa, cuma ini dicetak  kecil-kecil dan di panggang lebih lama. Bisa diberi isian, bisa juga tidak. Ini permintaan anak gadis semata wayang minta diisi coklat. Baiklah...berikut resep dan step by step nya...😊
.

SUS KERING ISI COKLAT

Bahan :
250 ml air
125 gram margarin
1/2 sendok teh garam
150 gram tepung terigu protein tinggi
4 butir telur

Isi :
200 gr dark cooking chocolate
1 sdt margarin (lelehkan coklat dengan cara di tim, bersama margarin)

Cara membuat :
1. Rebus air, margarin, dan garam sampai mendidih, kecilkan api,  masukkan terigu, aduk cepat hingga adonan rata dan tidak lengket di dasar panci, angkat dan biarkan uap panasnya hilang.

2. Setelah agak dingin, masukkan telur satu persatu, aduk hingga rata.  Supaya lebih rata boleh di mixer sebentar. Diamkan selama 15 menit.

3. Masukkan adonan ke dalam piping bag. Semprotkan dengan bentuk sesuai selera keatas loyang datar beroles margarine dan dialas kertas roti, saya gunakan spuit wilton no. 32.

4. Panggang dalam oven 200 °C selama 60 menit dengan api atas bawah, turunkan suhu menjadi 150 °C, lanjutkan memanggang selama 60 menit dengan api atas bawah hingga sus benar" kering. Sesuaikan dengan suhu oven masing" ya.

5. Lubangi salah satu sisi sus dengan menggunakan tusuk gigi. Masukkan coklat leleh ke dalam piping bag, spuitkan coklat ke dalam sus. Simpan sus dalam wadah bertutup rapat.







Chicken Stick


Bismillah...
Ini kegiatan yang hampir rutin saya lakukan. Tidak setiap minggu juga. Tapi dalam sebulan selalu ada jadwal untuk membuat Chicken Stick ini. Bisa disimpan di freezer. Bisa jadi bekal untuk ke sekolah juga. Praktis.
Apalagi saat ada tanggal merah. Hari libur jadi nambah, jadi punya  banyak waktu di dapur, bisa bebikinan kedoyanannya anak semata wayang. Kalau anak-anak suka makan yang beginian mending bikin sendiri ya bu ibu...
Karena kita tahu bahan-bahan didalamnya, tentunya kita akan pilih hanya yang berkualitas baik untuk anak sendiri, dan lebih hemat juga. Membuatnya gak susah, hanya butuh ketelatenan saja, karena harus menyelesaikan satu persatu stick nya. Berikut resep dan step by step pembuatannya.


CHICKEN CHEESE STICK
Untuk 1500 gram
.

500 gram daging ayam tanpa tulang
100 gram tepung panir kasar (saya gunakan merk mamasuka yang berwarna putih)
100 gram wortel, parut halus
4 butir telur
100 gram keju cheddar parut
150 ml susu cair
7 siung bawang putih, haluskan
merica hitam kasar dan garam secukupnya

Bahan pelapis :
50 tepung terigu
2 butir telur kocok lepas
200 gram tepung panir

Cara membuat :
1. Haluskan daging ayam dengan food processor atau chopper.

2. Campur semua bahan dalam wadah, aduk rata. Tuang ke dalam loyang ukuran 22 x 22 x 5 cm yang telah dialas alumunium foil, ratakan

3. Kukus selama kurang lebih 30 menit, angkat dinginkan.

4. Keluarkan dari loyang, potong tipis memanjang dengan lebar 1 cm.
Potong-potong lagi dengan ukuran 1 x 7 cm

5. Balur dengan terigu, celup ke dalam telur, dan gulingkan diatas tepung panir hingga permukaan stick tertutup merata dengan panir

6. Kukus kembali chicken stick untuk mematangkan pelapisnya kurang lebih 10 menit saja. (Apabila mau disimpan difreezer). Kalau tidak untuk disimpan, bisa langsung digoreng.

7. Goreng hinga berwarna coklat keemasan. Sisanya susun di dalam wadah tertutup dan simpan di dalam freezer, siap digunakan kapan saja.






Roti Tawar


Bismillah...
Bikin roti tawar lagi kali ini. Roti tawar sangat digemari di rumah. Dalam seminggu bisa dua atau tiga kali membuat roti tawar. Dan sejak ada bread maker di rumah, pekerjaan mengulen adonan roti yang melelahkan sudah tidak ada lagi. Tinggal masukkan bahan ke dalam bread maker, lalu biarkan alat tersebut bekerja sendiri hingga roti tawar matang.
Resep tetap resep roti saya yang biasa saya pakai. Alhamdulillah selalu empuk rotinya. Berikut resepnya...

ROTI TAWAR
.
Bahan Roti :
250 gr terigu protein tinggi
50 gr gula pasir
5,5 gr ragi instant (1/2 sachet)
1 sdm susu bubuk
2 kuning telur
125 ml susu cair dingin
50 gr mentega

Cara membuat roti :
1. Campur  semua bahan, uleni hingga kalis selama kurang lebih 15 menit.
.
2. Bulatkan adonan, diamkan selama 60 menit atau mengembang hingga 2 x lipatnya, tutup dengan plastik wrap atau serbet lembab.
Setelah 60 menit kempiskan adonan.
.
3. Gilas adonan, gulung, masukkan ke loyang loaf, biarkan mengembang lagi 15 menit.  Panggang hingga matang dan permukaan roti berwarna kecoklatan, di oven saya suhu 200'C 20 menit api bawah dan 5 menit api atas. Setelah matang oles permukaan roti dengan margarin.






Roti Tawar Mocca


Bismillah...
Bikin roti tawar dengan swirl rasa mocca, sebagai variasi aja sih ini, supaya roti tawarnya tidak melulu warna putih ya.
Saya tetap pakai resep roti yang biasa saya pakai karena sudah terjamin, hasilnya enak dan empuk. Berikut resepnya..

ROTI TAWAR MOCCA
.
Bahan Roti :
250 gr terigu protein tinggi
50 gr gula pasir
5,5 gr ragi instant (1/2 sachet)
1 sdm susu bubuk
2 kuning telur
125 ml susu cair dingin
50 gr mentega
pasta mocca secukupnya

Cara membuat roti :
1. Campur  semua bahan, uleni hingga kalis selama kurang lebih 15 menit.
.
2. Bagi 2 adonan, 1 bagian beri pasta mocca. Uleni sampai rata. Bulatkan masing-masing adonan, diamkan selama 60 menit atau mengembang hingga 2 x lipatnya, tutup dengan plastik wrap atau serbet lembab.
Setelah 60 menit kempiskan adonan.
.
3. Gilas masing-masing  adonan, letakkan adonan mocca diatas adonan putih.  gulung sambil di padatkan, masukkan ke loyang loaf, biarkan mengembang lagi 15 menit.  Panggang hingga matang dan permukaan roti berwarna kecoklatan, di oven saya suhu 200'C 20 menit api bawah dan 5 menit api atas. Setelah matang oles permukaan roti dengan margarin.



Bakso Bakar


Bismillah..
Alhamdulillah sudah ada waktu untuk ngeblog lagi, disela-sela kesibukan sempatin post satu dua resep yang sudah tersimpan di gallery.
Ini salah satu kesukaannya anak gadis di rumah, bakso bakar manis pedas. Baksonya lebih baik bikin sendiri ya bu ibu. Walaupun hasilnya memang gak seperti bakso yang dijual. Bakso homemade ini teksturnya lembut dan tidak kenyal. Bentuk nya juga  gak bisa bulat  cantik...hehe. Ga apa" yang penting sehat buat keluarga tercinta.  Berikut resepnya..

BAKSO BAKAR

Bahan :
30 buah bakso
2 sdm margarin untuk menumis
5 siung bawang putih, haluskan
1 buah bawang bombay, rajang halus
4 sdm kecap manis
2 sdm saos tomat botolan
2 sdm saos sambal botolan (bisa ditambah bila ingin lebih pedas)
Merica secukupnya
100 ml air

Cara membuat :
Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan wangi. Tambahkan kecap manis, saos tomat, saos sambal, merica dan air. Aduk rata. Masukkan bakso, aduk rata, masak hingga kuah mengering. Angkat. Bakso siap dipanggang. Bisa dibakar seperti bakar sate pakai arang atau di atas kompor.
.

BAKSO DAGING SAPI

Bahan :
500 gram daging sapi, haluskan dengan food processor / chopper
1 butir telur bebek
100 gram tepung tapioka/kanji
50 gram bawang merah goreng
50 gram bawang putih, haluskan
2 sdt garam
1 sdt merica bubuk
50 gram es batu

Cara:
1. Campur semua bahan, aduk rata.
Kemudian blender lagi agar tercampur semua dan tekstur semakin halus.

2. Bentuk bulat dengan tangan, ambil sedikit adonan, genggam dengan tangan, ambil dengan sendok bulatan bakso yang keluar dari genggaman tangan.

3. Masukkan ke dalam air panas (tidak mendidih). Setelah semua bulatan bakso selesai, baru masukan ke dalam air mendidih, masak hingga mengapung, angkat, masukkan kedalam air es sebentar, tiriskan. Bakso siap digunakan.