Selasa, Desember 13, 2016

Lapis Surabaya Pandan


Bismillah...
Bikin Lapis Surabaya lagi ,  sepertinya tidak akan pernah bosan ya dengan cake satu ini. Cake super lembut dan lezaat. Seperti biasa saya tetap pakai loyang sekat 3, jadi resep asli yang untuk satu lapis,  ini sudah untuk 3 lapis. Tetap pakai resep Ibu Fatmah Bahalwan, tapi lapisan coklat diganti dengan rasa pandan, dipotong bentuk segitiga biar kelihatan lebih menarik.  Saya share resepnya lagi disini ya..

LAPIS SURABAYA PANDAN
Recipe by : Fatmah Bahalwan
Untuk 10 potong

Bahan untuk setiap lapis :
10 btr kuning telur
100 gr gula pasir
125 gr mentega, kocok hingga mengembang dan pucat
50 gr tepung terigu
1 sdt pasta pandan untuk adonan hijau
Selai blueberry untuk olesan (atau sesuai selera)

Cara Membuat :
1. Kocok telur dan gula hingga kental, matikan mixer.

2. Masukkan mentega kocok, aduk rata.

3. Masukkan tepung terigu. Aduk rata.

4. Tuang kedalam loyang tipis 22x22x4 cm yang sudah dioles margarine dan dialasi kertas roti. Oven 20 menit, suhu 180 derajat Celsius hingga matang.

5. Buat 3 lapis adonan. Untuk adonan hijau, tambahkan 1 sdt pasta pandan, aduk rata. (Karena saya menggunakan loyang sekat 3 ukuran 26 x 20 x 3 cm, saya hanya membuat satu resep ini sudah untuk 3 lapis).

6. Ambil satu lapis cake hijau, olesi dengan selai, tumpuk dengan cake kuning. Olesi selai, tumpuk lagi dengan cake hijau. Potong, bentuk segitiga. Sajikan.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar