Senin, Januari 01, 2018

Puding Coco Puff


Bismillah...
Ketemu puding unik waktu lagi buka-buka blog nya kak @azlitaaziz , penasaran pengen coba bikin.  Unik nya puding ini karena pakai biskuit coco puff. Emak-emak yang seusia saya mungkin tau ya yang mana biskuit coco puff. Biskuit jaman dulu 😆😆 Pudingnya enak, gurih dan  lembut. Yang mau coba buat, ini resepnya ya
.

PUDING COCO PUFF
Source : @azlitaaziz - norazlitaaziz.blogspot.com

Bahan :
8 gr agar-agar bubuk
1 bungkus biskuit Coco Puff atau secukupnya
4 cawan air (1000 ml)
1 cawan gula (250 gr) , saya pakai 200 gr gula pasir
1 biji telur
1/2 cawan susu segar (125 ml)
1/2 cawan santan kental (125 ml)
1/2 cawan tepung custard /saya pakai maizena (60 gr)
40 gr butter (saya pakai margarin)
1 sdt esen vanilla (saya gak pakai)
1 sdt pasta pandan
garam secukupnya

Cara membuat :
1. Campur  telur, susu segar, santan dan tepung maizena, kocok sebentar  dengan whisk hingga tercampur rata. Sisihkan.


2. Dalam panci, masak agar-agar bersama gula dan air hingga gula larut.
Masukkan margarin dan aduk hingga larut.
Kemudian masukkan campuran susu tadi ( telur, tepung maizena, susu dan santan ) masak diatas api sedang sambil diaduk rata hingga kental. Tambahkan esen vanilla dan garam. Aduk rata. Bila sudah masak , matikan api dan angkat.


3. Siapkan loyang 8 x 8 inch (20 cm).


4. Bagi dua adonan puding.
Satu bagian tambahkan pasta pandan dan satu bagian lagi biarkan kuning. Lalu selanjutnya bagian hijau dibagi 3 dan bagian kuning juga dibagi 3.


5. Tuang satu lapisan warna kuning dahulu dalam loyang, ratakan. Kemudian susun biskuit coco puff di atasnya. Biarkan puding mengeras sebentar.  Kemudian tuang pula warna hijau dan susun biskuit di atasnya.
Ulang langkah yang sama hingga habis.
Masukkan ke dalam kulkas. Dinginkan. Lalu potong-potong dan sajikan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar